Pemprov Sulsel Gelar GPM di 68 Titik se-Sulsel untuk Antisipasi Inflasi Jelang Ramadan, Pertama di Indonesia

by -94 Views
Pemprov Sulsel Gelar GPM di 68 Titik se-Sulsel untuk Antisipasi Inflasi Jelang Ramadan, Pertama di Indonesia

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR — Untuk mengantisipasi inflasi menjelang Ramadan, Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan mengadakan gerakan pasar murah (GPM) secara serentak di 68 titik, di 24 kabupaten/kota, pada Rabu, 5 Maret 2024.

Ini merupakan pertama kalinya dilaksanakan secara serentak di Indonesia. GPM serentak ini dilakukan sesuai arahan Gubernur Sulsel, Bahtiar Baharuddin.

“GPM sebelumnya sudah dilakukan di beberapa kabupaten/kota namun tidak secara serentak. Namun kali ini dilakukan serentak di 24 kabupaten/kota. Akan diikuti juga oleh kabupaten/kota lainnya. Lebih difokuskan pada wilayah dengan penduduk yang banyak, terutama daerah-daerah dengan Indeks Harga Konsumen (IHK) tinggi,” ujar Plh Sekda Sulsel, Andi Muhammad Arsyad, pada Selasa, 5 Maret 2024.

Beliau menyatakan bahwa telah dilakukan rapat bersama Bank Indonesia, Bulog, dan vendor penyedia untuk memastikan bahwa gerakan pasar murah yang akan dilaksanakan dapat berjalan lancar sesuai harapan.

“Insyaallah, Bulog akan menyuplai beberapa komoditas pangan seperti beras, minyak goreng, gula, daging kerbau, dan beberapa penyedia lokal lainnya akan menyediakan telur,” tambah Arsyad.

TNI-POLRI diharapkan dapat mendukung kegiatan ini dengan mengerahkan personel mereka. GPM ini dianggap sangat penting menjelang bulan Ramadan dan Idulfitri.

Rencananya, Bahtiar akan menghadiri GPM serentak di halaman Gedung PKK Sulsel besok.

Arsyad optimis bahwa GPM ini dapat berkontribusi dalam mengendalikan inflasi. Hal ini dapat dilihat dari angka inflasi yang tetap terjaga pada bulan November, Desember, dan Januari.