Balai Penelitian dan Pengembangan Perumahan PUPR menemukan inovasi baru yaitu Genteng Solar Cell yang mampu menghasilkan daya listrik. Djasmihul Ashary, Inverter Utama Balai Penelitian dan Pengembangan Perumahan PUPR, menjelaskan bahwa inovasi ini merupakan hasil penelitian yang menggabungkan bahan bangunan atap dengan teknologi fhotovoltaic.
Genteng Solar Cell ini mampu menghasilkan daya listrik maksimal hingga 11,76 W per genteng dengan tegangan daya maksimal 2,164 V dengan sistem seri. Inovasi ini tidak hanya mengurangi penggunaan lahan tetapi juga dapat menjadi alternatif untuk mengatasi persoalan kelistrikan yang ada di Indonesia.
Djasmihul juga mengatakan bahwa inovasi tersebut sedang dalam proses pendaftaran hak paten. (Arya/Fajar)