Pertamax Green Akan Mulai Digunakan Sebagai Pengganti Pertalite, Ini Kelebihannya

by -101 Views

PT Pertamina (Persero) terus meningkatkan kadar oktan BBM Subsidi RON 90 menjadi RON 92 yang disebut sebagai Pertamax Green 92 yang disebut sebagai calon pengganti Pertalite.

Pertamax Green 92 adalah produk pengganti Pertalite yang dibuat dengan campuran etanol 7%.

Meski saat ini isu Pertamax Green sebagai calon pengganti Pertalite beradar kencang. Namun, saat ini bahan bakar tersebut masih dalam proses pengkajian.

Pertamax Green 92 ini dinilai memiliki kadar oktan yang memenuhi syarat ramah lingkungan. Itu berarti, produk ini bisa menekan emisi karbon dan menekan impor gasoline.

Produk ini pun dianggap menjadi salah satu solusi pemakaian bahan bakar yang ramah lingkungan.

Sementara menurut Benny Fajarai, Co-Founder dan CMO Lifepal.co.id, marketplace asuransi mengungkap beberapa kelebihan dari Pertamax Green ini.

Yang pertama, tentunya ramah lingkungan. Pertamina rencananya merilis Pertamax Green 92 pada tahun ini. Hal ini juga sejalan dengan Peraturan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK), di mana nilai oktan bensin yang boleh beredar minimal 91 (RON 91).

Saat ini Pertamax Green sendiri masih dalam tahap pengkajian, seperti meningkatkan kadar oktan bensin bersubsidi Pertalite (RON 90) menjadi RON 92 atau setara Pertamax. Yaitu, dengan mencampur bensin Pertalite (RON 90) dengan Ethanol 7 % (E7), sehingga menjadi Pertamax Green 92.

Dengan kandungan nabati di dalamnya membuat produk bahan bakar satu ini dapat menurunkan emisi karbon. Sehingga, membuatnya lebih ramah lingkungan.