Bandung – Calon Presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto, mengungkapkan perasaan terharu saat dirinya disambut oleh para pendukung dan relawan Gempita (Gerakan Muslim Persatuan Indonesia Cinta Tanah Air), terutama oleh para emak-emak. Prabowo menyatakan rasa hormatnya terhadap semangat dan antusiasme sekitar 7.000 relawan Gempita yang berkumpul dalam acara Deklarasi Gempita di Sudirman Grand Ballroom, Bandung, pada Rabu (27/12/2023).
“Kami mengucapkan terima kasih atas kehormatan besar diundang ke acara ini dan disambut dengan begitu meriah oleh keluarga besar yang luar biasa,” kata Prabowo.
Dia juga menambahkan, “Yang paling mengesankan adalah genggaman tangan dari para emak-emak semua,” yang kemudian disambut dengan tepuk tangan meriah dari para emak-emak.
“Meskipun saya merasakan sakit ketika digenggam erat oleh para emak-emak, saya mengerti bahwa ini adalah sesuatu yang mengharukan karena mereka menaruh kepercayaan dan harapan yang besar kepada saya,” ungkap Prabowo.
Prabowo tidak terganggu oleh rasa sakit yang ia rasakan, karena baginya itu menandakan adanya kepercayaan yang harus dijaga dan tidak dapat dikecewakan.
“Harapan berarti kepercayaan. Kepercayaan harus dijaga,” tegasnya. (SENOPATI)
Sumber : https://prabowosubianto.com/prabowo-terharu-antusiasme-emak-emak-relawan-di-bandung-jabat-erat-tangannya/